There is a possibility to walk (swim) through the canyon - coming out at some fields and walk back to the starting point (ca 3,5 km).
It is a real adventure. There are a couple of places where you seriously need help - that means: take a guide!!
update 2023 : Ticketprice: 240 000 Rp per person included a lunch or a beer.
BALI tak cuma pantai. Alam asri pedesaan selalu menawarkan sesuatu yang baru. Di pedesaan Guwang, Gianyar, ngarai
Jika banjir terjadi di hulu, petugas akan segera menelepon, lalu pengunjung akan dievakuasi. Butuh setidaknya dua jam bagi air bah dari
hulu yang berada sejauh 8 kilometer untuk tiba di lokasi wisata sehingga tersedia cukup waktu untuk evakuasi.
Awalnya, hanya berjalan kaki biasa di aliran sungai setinggi lutut. Selanjutnya, kaki mulai melompati bebatuan dan sesekali berjalan
beriringan di batu tepian sungai yang sempit.
Ketika menyeberangi sungai dengan titik terdalam hingga 6 meter, pengunjung harus melompat dengan bantuan tali.
Bagi yang jago berenang, boleh saja jika ingin menyusuri sungai ini sambil berjalan kaki lalu berenang di antara bebatuan.
Cahaya matahari yang menerobos di antara bebatuan memberi nuansa berbeda. Terobosan cahaya itu membuat bebatuan tampak lebih mengilap.
Di antara dinding-dinding ngarai yang menjulang tinggi, air menetes dari tumbuhan-tumbuhan yang menjalar. Akar-akar pepohonan tua juga
menghiasi tepian sungai.
Di beberapa titik perhentian, pengunjung bisa betah berlama-lama menghirup keindahan ngarai. Mereka memanfaatkan waktu rehat di antara
tebing ngarai untuk berfoto.
Berada di tepian ngarai sungai mampu menghadirkan kesejukan dan ketenangan. Tempat yang sangat cocok jika Anda ingin sejenak yoga atau
bermeditasi.
Mata air di tepian sungai juga digunakan untuk melukat (meruwat) dan ritual persembahyangan lain oleh warga sekitar.
Ada tiga ngarai di sepanjang sungai. Dari titik awal hingga ujung ngarai terakhir, pengunjung membutuhkan waktu lebih kurang empat jam
perjalanan.
Tempat indah ini tidak begitu jauh anda cukup menempuh sekitar 8km dari desa kertalangu (tempat tinggal mimin )